Soal UN dan SBMPTN - Keanekaragaman Hayati

Kami awali postingan ini dengan sebuah quote "berakit ke hulu berenang ke tepian, bersakit-sakit dahulu lolos ujian kemudian" yeay... aamiin. Setidaknya, dari quote tersebut kita bisa mengambil pelajaran bahwa untuk mendapat sesuatu pasti ada 'ujian' yang harus dihadapi. Kata ujian disini berlaku untuk ujian sekolah maupun ujian di kehidupan sehari-hari, hee.


Baiklah, dalam kesempatan ini mari sama-sama kita persiapkan diri untuk menghadapi ujian, khususnya UN dan SBMPTN bagi murid sekolah menengah atas (SMA). Sengaja kami buat postingan yang didalamnya terdapat kumpulan soal ujian nasional (UN) dan SBMPTN yang telah kami susun per bab di setiap tingkatannya (grade).

No
Soal
1
Kelompok organisme yang termasuk dalam tingkat keanekaragaman gen yang sama adalah .... (UN 2009)
(A) salak bali, salak condet, dan salak pondoh
(B) kelapa sawit, kelapa hibrida, dan kelapa genjah
(C) jeruk bali, jeruk purut, dan jeruk nipis
(D) pinang, aren, kelapa, dan lontar
(E) paprika, cabe besar, dan cabe rawit

2
Diperoleh beberapa jenis tanaman dari hasil studi lapangan, antara lain:
(1) Sphagnum (Lumut hati)
(2) Marchantia (Lumut daun)
(3) Equisetum debile (Paku ekor kuda)
(4) Gnetum gnemon (Melinjo)
Berdasarkan adanya pembuluh angkut, maka tanaman yang termasuk golongan Tracheophyta adalah …
(A) 1 dan 2
(B) 1 dan 3
(C) 1 dan 4
(D) 2 dan 3
(E) 3 dan 4

3
Cara penulisan nama tumbuhan jahe menurut prinsip binomial nomenklatur yang benar adalah .... (UN 2008)
(A) Zingiber Offisinale
(B) zingiber offisinale
(C) zingiber offisinale
(D) Zingiberoffisinale
(E) Zingiber offisinale

4
Contoh hewan berikut yang bersifat ovovivipar dalam proses perkembangan embrionya adalah …
(A) platipus
(B) landak
(C) katak
(D) kadal
(E) ikan
5
Pengelompokan organisme didasarkan atas keanekaragaman tingkat spesies. Tanaman berikut yang menunjukan keanekaragaman tingkat gen adalah …
(A) melon, mentimun, semangka
(B) sirsak, srikaya, mangga
(C) jahe, temu ireng, temu lawak
(D) bunga mawar, bunga melati, bunga kenanga
(E) kelapa gading, kelapa hibrid, kelapa hijau

6
Jenis sumber daya alam dapat dimanfaatkan manusia, karena dapat menghasilkan energi adalah air terjun, cahaya matahari, minyak bumi, angin, dan batu bara. Agar sumber daya alam dapat dimanfaatkan dalam jangka panjang, faktor yang perlu diperhatikan adalah …
(A) perlu dikelola untuk memperoleh manfaat bagi sekelompok manusia
(B) pemanfaatan sumber daya alam semaksimal mungkin
(C) pembinaan sikap serasi dengan lingkungan diadakan disekolah saja
(D) pembatasan produktivitas sumber daya alam
(E) eksploitasi sumber daya alam harus dilihat menurut batas daya regenerasinya

7
Perhatikan gambar beberapa hewan vertebrata berikut ini!
Hewan yang fertilisasinya internal dan berkembang embrionya terjadi di dalam tubuhnya adalah …
(A) 1 dan 3
(B) 2 dan 6
(C) 2 dan 5
(D) 3 dan 4
(E) 5 dan 6

8
Pemindahan pembangunan pabrik ke luar kota merupakan solusi untuk mengurangi kepadatan penduduk di perkotaan sekaligus mengurangi polusi yag terjadi di kota besar. Dilihat dari sudut ilmu boilogi, maka tindakan tersebut kurang tepat karena …
(A) akan mendorong dilaksanakannya penghijauan di kota besar
(B) mengurangi keanekaragaman hayati di kota tersebut
(C) dapat mengurangi kesuburan tanah dan persedian air tanah di kota besar
(D) dapat memperluas areal yang tercemar apabila tidak ada upaya netralisasi limbah
(E) mempersempit lahan persawahan dan perkebunan di kota

9
Pemerintah menetapkan kawasan laut Raja Ampat di Papua sebagai taman laut yang dilindungi dengan tujuan untuk …
(A) tempat rekreasi wisata bahari
(B) usaha perikanan bagi nelayan setempat
(C) menjaga ekosistem laut dengan biotanya
(D) tempat berburu satwa laut pada musim tertentu
(E) megembangbiakkan ikan-ikan laut yang hampir punah

10
Pelestarian keanekaragaman hayati dapat kita upayakan baik secara individual maupun oleh pemerintah. Upaya manusia yang dapat meningkatkan kelestarian sumber daya alam hayati adalah ... (UN 2014)
(A) Intensifikasi pertanian
(B) Pertanian monokultur
(C) Ekstensifikasi pertanian
(D) Diversifikasi pertanian
(E) Perladangan berpindah

11
Beberapa jenis organisme diantaranya adalah harimau, gajah, kambing, dan sapi. Hewan tersebut dapat dikelompokan dalam satu kelas yang sama. Dasar pengelompokannya adalah ...
(A) Memiliki bulu
(B) Memiliki tulang belakang
(C) Memiliki kelenjar susu
(D) Bernapas dengan paru-paru
(E) Termasuk organisme homoiterm

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

www.domainesia.com